Cara Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id

Tutorial /ModulSettings/Cara Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id

Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id

Halo Rekan Assist.id! Kini sistem Assist.id mendukung pembaruan penomoran surat yang lebih fleksibel dan dinamis. Anda dapat mengatur format depan, belakang, atau menggunakan kombinasi keduanya sesuai kebutuhan, sehingga memudahkan pengelolaan penomoran surat di fasilitas kesehatan Anda.

Daftar Isi

  1. Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id
  2. Cara Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id
  3. Video Tutorial Cara Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id
  4. Helpdesk Assist.id

Cara Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id

  1. Pilih modul General Settings,
  2. Lalu klik menu EMR
  1. Selanjutnya, pilih menu Format Nomor Surat untuk mengatur format penomoran sesuai kebutuhan.
  1. Pilih jenis surat yang akan Anda edit, misalnya surat sakit,
  2. kemudian Anda dapat mengisi Format Depan Surat, Format Belakang Surat, dan menentukan Jumlah Digit Surat sesuai kebutuhan penomoran yang diinginkan.
  1. Selanjutnya, masuk ke Modul Registrasi
  2. Pilih menu Surat Baru

Berikut tampilan terbaru dari nomor surat sakit. Selanjutnya, pilih Tipe Surat, Nama Dokter, Tanggal, dan Nama Pasien sesuai data yang relevan. Setelah selesai, klik Simpan untuk menyimpan perubahan.

  1. Selanjutnya, anda juga bisa menambah surat baru di Modul EMR, masuk ke Modul EMR,
  2. Cari nama pasien atau Pilih Nama Pasien
  3. Pilih Menu Tambah Surat Menyurat
  1. Selanjutnya, pilih Jenis Surat

Berikut tampilan terbaru dari nomor surat sakit. Setelah selesai, klik Simpan untuk menyimpan perubahan.

Video Tutorial Cara Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id

Berikut merupakan video selengkapnya mengenai Cara Update Penomoran Surat Pada Sistem Assist.id yang ada di Sistem Assist.id:

Helpdesk Assist.id

Terima kasih telah telah setia menggunakan Assist.id, semoga pembaruan ini memberikan kemudahan bagi para pengguna semua. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai produk atau cara penggunaannya, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui :

  1. Fitur Live Chat di dalam sistem Assist.id yang terletak pada bagian kanan bawah
  2. Selain itu bisa menggunakan Whatsapps Customer Care Assist.id
0:00
/0:11