Cara Resend Task ID BPJS di Assist.id
Tutorial /ModulRegistrasi/Cara Resend Task ID BPJS di Assist.id
Resend Task ID BPJS
Fitur Resend Task ID BPJS di Sistem Assist.id memungkinkan Anda untuk mengirimkan ulang Task ID apabila pengiriman sebelumnya gagal akibat masalah konektivitas atau kendala bridging. Dengan fitur ini, Anda dapat melakukan pengiriman ulang secara mandiri melalui akses yang tersedia. Fitur ini hanya dapat digunakan oleh fasilitas kesehatan yang terhubung dengan vclaim.
Cara Resend Task ID BPJS di Assist.id
- Pertama masuk kedalam Modul Registrasi
- Setelahnya pilih Menu BPJS
- Pilih Menu Antrian Online BPJS untuk melihat daftar antrean dan memeriksa apakah data yang dikirim berhasil atau gagal.
- Selanjutnya, akan ditampilkan daftar antrean online pasien BPJS. Anda dapat Klik Data Pasien untuk memeriksa apakah data berhasil dikirim atau perlu dikirim ulang.
- Setelah memilih Menu Detail Task ID, Anda akan melihat daftar timeline status pengiriman data pasien BPJS.
- Jika terdapat keterangan "Task ID Gagal Dikirim," klik ikon "Warning" untuk mengetahui data mana yang error dan penyebab kegagalannya.
- Anda dapat mengklik ikon "Muat Ulang" untuk mengirim ulang Task ID tersebut.
- Akan muncul pop-up konfirmasi untuk Resend Task ID. Jika Anda yakin, klik "Saya Yakin." Namun, jika Anda perlu memeriksa ulang, Anda dapat mengklik "Tidak Yakin."
- Setelah Anda mengklik "Saya Yakin" Resend Task ID akan langsung terkirim kembali
Helpdesk Assist.id
Terima kasih telah telah setia menggunakan Assist.id, semoga pembaruan ini memberikan kemudahan bagi para pengguna semua. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai produk atau cara penggunaannya, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui :
- Fitur Live Chat di dalam sistem Assist.id yang terletak pada bagian kanan bawah
- Selain itu bisa menggunakan Whatsapps Customer Care Assist.id
0:00
/0:11