Cara Monitoring iCare BPJS
Tutorial /ModulRegistration/Cara Monitoring iCare BPJS
Monitoring iCare BPJS
Sistem Assist.id melakukan inovasi dengan fitur monitoring Icare, fitur ini berfungsi untuk melihat memonitoring secara mendiri dan berkala agar rate pemanfaaan icare lebih baik.Fitur ini hanya tersedia pada faskes yang terbridging vclaim.
Daftar Isi
- Monitoring iCare BPJS
- Cara Monitoring iCare BPJS
- Video Tutorial Cara Monitoring iCare BPJS
- Helpdesk Assist.id
Cara Monitoring iCare BPJS
BPJS Kesehatan meluncurkan inovasi i-Care JKN yang dapat digunakan fasilitas kesehatan untuk melihat riwayat pelayanan kesehatan peserta selama satu tahun terakhir. Hadirnya i-Care menjadikan rekam medis dapat diakses dimanapun dan kapanpun, melalui transformasi peningkatan kualitas layanan yang Mudah, Cepat, dan Setara. Klinik dapat mengaktifkan tombol iCare dengan cara berikut ini:
- Klik Modul EMR
- Lalu pilih atau cari nama pasien dengan metode pembayaran BPJS Kesehatan, pastikan pasien sudah berstatus "Engaged"
- Selanjutnya, terdapat tombol "iCare". Anda dapat klik ikon tersebut untuk menghubungkan sistem dengan iCare
- Nantinya, akan muncul pop-up konfirmasi persetujuan pasien. Anda dapat membaca terlebih dahulu ketentuan yang diberikan, dan jika setuju, klik tombol "Saya Setuju"
- Maka, data pasien akan terhubung dengan aplikasi iCare. Selanjutnya, Anda dapat masuk ke Menu Monitoring iCare untuk memastikan bahwa iCare telah aktif. Caranya, masuk ke Modul Registrasi dan pilih Menu BPJS.
- Selanjutnya Pilih Menu Monitoring iCare
- Jika tanda ceklis berwarna biru, maka nama pasien sudah terverifikasi dan telah berhasil mengklik ikon iCare.
Helpdesk Assist.id
Terima kasih telah telah setia menggunakan Assist.id, semoga pembaruan ini memberikan kemudahan bagi para pengguna semua. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai produk atau cara penggunaannya, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui :
- Fitur Live Chat di dalam sistem Assist.id yang terletak pada bagian kanan bawah
- Selain itu bisa menggunakan Whatsapps Customer Care Assist.id