Cara Menambahkan Data Surgical Safety Checklist

Cara Menambahkan Data Surgical Safety Checklist
Photo by National Cancer Institute / Unsplash

Tutorial /ModulEMR/Cara Menambahkan Data Surgical Safety Checklist

Kematian dan komplikasi akibat pembedahan dapat dicegah. Salah satu pencegahannya dapat dilakukan dengan surgical safety checklist. Surgical Safety Checklist adalah sebuah daftar periksa untuk memberikan pembedahan yang aman dan berkualitas pada pasien. Surgical safety checklist merupakan alat komunikasi untuk keselamatan pasien yang digunakan oleh tim profesional di ruang operasi. Tim profesional terdiri dari perawat, dokter bedah, anestesi dan lainnya. Tim bedah harus konsisten melakukan setiap item yang dilakukan dalam pembedahan mulai dari the briefing phase, the time out phase, the debriefing phase sehingga dapat meminimalkan setiap risiko yang tidak diinginkan (Safety & Compliance, 2012).


Cara Menambahkan Data Surgical Safety Checklist pada Sistem Assist.id


1. Pada modul EMR pasien, klik tombol Tambah Diagnosa

2. Kemudian cari dan pilih fitur Tambah Rekam Medis Bedah

3. Lalu pilih jenis catatan bedah Surgical Safety Checklist

4. Kemudian setelah muncul form Surgical Safety Checklist, isikan data-data yang diperlukan

  • Nama operator, adalah nama tenaga medis yang menangani
  • Kamar operasi, adalah nama ruangan yang digunakan untuk operasi
  • Prosedur operasi, diisi dengan prosedur operasi yang akan dilakukan oleh tim tenaga medis
  • Tanggal, adalah tanggal pelaksanaan operasi

Kemudian pada data-data selanjutnya isi sesuai dengan kelengkapan persiapan operasi, kemudian klik simpan jika sudah selesai

  1. Maka data akan tersimpan pada timeline EMR pasien, lalu jika akan mencetak data ini klik ikon printer pada kolom Action

Helpdesk Assist.id

Terima kasih telah telah setia menggunakan Assist.id, semoga pembaruan ini memberikan kemudahan bagi para pengguna semua. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai produk atau cara penggunaannya, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui :

  1. Fitur Live Chat di dalam sistem Assist.id yang terletak pada bagian kanan bawah
  2. Selain itu bisa menggunakan Whatsapps Customer Care Assist.id
0:00
/0:11